Erick Thohir Resmikan Renovasi Masjid Keluarga Di Kampung Halaman, Gunung Sugih

   


Lampung Tengah- Menteri BUMN Indonesia Erick Thohir meresmikan renovasi Masjid At-Thohir di Kecamatan Gunung Sugih, Kabupaten Lampung Tengah, Provinsi Lampung, Sabtu (9/7/2022) sore. 


Masjid ini merupakan masjid keempat yang didirikan oleh keluarga Thohir. Terdapat tiga masjid lainnya yang berada di Kalimantan, Depok, dan Los Angeles, Amerika Serikat (AS).


Dalam sambutannya, ia menuturkan rasa syukurnya karena dapat mewujudkan cita-cita almarhum Haji Muhammad Teddy Thohir untuk mendirikan masjid. Erick berharap langkah ini menjadi ladang amal bagi almarhum ayahnya.


Keberadaan masjid At-Thohir ini diharapkan tidak hanya menjadi pusat ibadah bagi warga sekitar, melainkan juga sebagai pusat kegiatan sosial, budaya, dan ekonomi masyarakat.

"Masjid dibangun dengan harapan untuk memperkuat keimanan kita, menguatkan masyarakat, membangun ekonomi, dan menyejahterakan bangsa," tukasnya.


Dalam kesempatan tersebut, Erick Thohir juga meresmikan rumah keluarga Thohir, memberikan santunan kepada anak yatim, bantuan sajadah untuk masjid, serta berkurban dua ekor sapi dengan berat masing-masing sekitar 700 kg dan 600 kg.


Sumber: DKM Masjid At-Thohir Gunung Sugih (Siti Soleha)